
"Itu akan menjadi pesta yang gila. Britney ingin pestanya itu akan dikenang orang-orang sepanjang masa," tutur sumber yang dilansir Femalefirst, Rabu (3/6/2009).
Pada konser yang menerima sambutan hangat dari penggemar itu akan ditampilkan penari latar berkostum mini dengan gerakan erotis.
Berada di Inggris, janda Kevin Federline itu tidak ingin menyia-nyiakan kesempatan. Britney berniat jalan-jalan. Bahkan, dia telah memesan kamar di Dorchester Hotel di London. (sumber: okezone.com)