Dari hari ke hari, Julia Perez makin berani saja pamer kemesraan dengan Gaston Castano. Keduanya pun tak canggung lagi saling lempar pujian di depan publik. Jupe mengaku nyaman jalan dengan pesepakbola asal Argentina itu. Selain merasa aman karena postur tubuh Gaston yang tegap, Jupe juga memandang Gaston sebagai pria seksi dan hot.
"Biarin jalan sama laki-laki beneran, soalnya temen-temen aku banyak laki-laki kemayu. Nanti Jupe digosipin sama laki-laki kemayu lagi. Apa lagi dia (Gaston-red) seksi dan hot banget, yah lumayan ada bodyguard kalau jalan sama dia, ngerasa aman," kata Jupe kepada detikhot saat diwawancara didampingi Gaston di Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta Selatan, Jumat (14/8/2009) malam.
Meski sudah terlihat sering jalan bareng, Jupe mengaku mengaku masih sekedar teman. Namun lain halnya pada Gaston, ia justru mengaku sayang dan ingin memilih Jupe menjadi pasanganya. "Aku sayang sama dia, aku pilih dia," kata Gaston.
Bagi Jupe, ia tak ingin buru-buru dinikahi Gaston. Alasannya pelantun 'Belah Duren' itu trauma dengan masa lalunya yang berakhir dengan perceraian. "Aku juga sayang sama dia, tapi belum mau cinta karena kalau cinta itu main hati," tegas Jupe.