Foto Calon Suami Happy Salma Tjokorda Bagus Dwi Santana | 3 Oktober Menikah - Setelah empat tahun pacaran, Minggu (3/10) mendatang, aktris Happy Salma akan menikah. Calon suaminya adalah pria asal Bali, Tjokorda Bagus Dwi Santana.
Pernikahan bakal digelar di Bali. Pada Minggu pukul 13.30 WITA, keduanya akan mengadakan jumpa pers di Puri Saren Kauh Ubud, Gianyar.
Happy nantinya juga akan menggelar resepsi pernikahan di kampung halamannya, Sukabumi. Resepsi tersebut diadakan pada 16 Oktober 2010.
Tjokorda Bagus adalah cowok keturunan Bali-Australia. Dia dikenal sebagai sebagai seorang seniman dan fotografer.